Kabar dari Bukit, Minggu 13 April 2025
Kabar dari Bukit
BATU YANG BERTERIAK (Luk. 19:28-40)
”Jawab-Nya: "Aku berkata kepadamu: Jika mereka ini diam, batu ini akan berteriak” (Luk. 19:40)
Hari Minggu ini gereja-gereja akan dipenuhi daun palem. Umat Katholik bahkan sudah membawanya dari rumah dan berjalan menuju gereja, seolah membayangkan mengelu-elukan Tuhan Yesus dengan sorak sorai yang lewat di jalan itu. Semoga demikanlah hati dan semangat kita semua.
Firman Tuhan bagi kita memasuki Minggu Sengsara ini adalah Luk. 19:28-40; sebuah kisah Tuhan Yesus saat meneruskan perjalanan-Nya menuju Yerusalem menjelang akhir hidup-Nya. Sambutan umat begitu besar, antusias, memperlakukan-Nya sebagai Raja. Tentu ini didasari oleh pengalaman mereka melihat hal yang dilakukan Yesus sebelumnya. Begitu banyak mukjizat dilakukan, kuasa-Nya yang besar, dan kasih-Nya terhadap orang-orang berkebutuhan. Ini diperkuat lagi pengharapan umat Yahudi akan Mesias yang sudah lama dinantikan, sebagai penggenapan nubuat-nubuat yang disampaikan oleh para nabi.
Namun pengharapan Mesias umat Yahudi terhadap Yesus sebagai Raja dan pemimpin massa, yang membebaskan mereka dari penjajahan Romawi, ternyata salah. Yesus memasuki Yerusalem sebagai Raja Damai. Ia memberikan sinyal dengan tidak menunggangi kuda sebagai lambang kekuatan dan perlawanan, melainkan menunggangi keledai saat masuk menuju Bait Allah. Keledai itu pun hasil "pinjaman" dari orang lain, dan dipilih yang masih muda (ay. 30-34). Sebuah pesan kerendahan hati dan membawa damai.
Sementara Yesus mengendarai keledai itu, mereka menghamparkan pakaiannya di jalan (ay. 36). Respon yang luar biasa, bahkan “semua murid yang mengiringi Dia bergembira dan memuji Allah dengan suara nyaring berkata: "Diberkatilah Dia yang datang sebagai Raja dalam nama Tuhan, damai sejahtera di surga dan kemuliaan di tempat yang mahatinggi!" (ay. 37-38).
Yesus sebenarnya mengetahui telah tiba akhir pelayanan-Nya di bumi, dan akan dibunuh di Yerusalem sebagaimana dikatakan-Nya (Luk. 24:25-27; Yoh. 3:14-15); sekaligus memenuhi nubuatan di Perjanjian Lama (Yes. 53:1-12; Zak. 9:9; 12:10). Namun Yesus tetap melangkah tegar memenuhi kehendak Bapa, dan menunjukkan kepada kita beberapa sikap dan keteladanan yang kita perlu ikuti dan miliki. Pertama, ketaatan pada Allah, apapun resiko dan harganya, jangan takut. Kedua, kesiapan menghadapi tantangan yang sudah ada di depan mata. Jangan lari dari tanggung jawab, baik itu atas rencana Tuhan yang tidak kita mengerti, atau atas kesalahan yang kita perbuat dan tentunya Tuhan maklumi terjadi.
Keteladanan ketiga, kesediaan untuk berkorban bagi orang lain. Kasih adalah pengorbanan. Keempat, selalu dalam tindakan mempertunjukkan kasih dan membawa damai. Kelima, meyakini semua jalan hidup ada dalam kendali dan penggenapan rencana Allah Bapa dalam diri setiap orang. Terakhir, janganlah takut menghadapi kematian, sebagaimana Yesus, meski jalannya menyakitkan.
Yesus percaya akan kuasa Bapa sehingga ketika orang Farisi meminta agar Ia menegor murid-murid yang mengelu-elukannya, Ia menjawab: “Aku berkata kepadamu: Jika mereka ini diam, batu ini akan berteriak" (ay. 40). Batu, benda mati berteriak, memberi makna kepada kita bahwa semua alam semesta adalah ciptaan-Nya dan di bawah kuasa-Nya. Ini juga memberi arti bahwa kebenaran dan kemuliaan Tuhan tidak dapat disembunyikan; semua akan terungkap. Batu berteriak berarti, meski manusia tidak memuji-Nya, Tuhan memiliki cara untuk menaikkan pujian bagi Dia, yang berdaulat memiliki kemuliaan untuk memuji diri-Nya sendiri.
Mari kita bersama Yesus mempersiapkan diri sebagai pemenang, dengan tegar dan kuat. Iman kita berpegang tidak akan sia-sia; palem kemenangan dan sorak sorai membuat semua pengharapan akan terjadi. Terpujilah Dia Yesus Raja kita.
Selamat hari Minggu dan selamat beribadah.
Tuhan Yesus memberkati, amin.
Pdt. (Em.) Ir. Ramles Manampang Silalahi, D.Min.
Berita Terbaru
Khotbah
-
Khotbah Minggu Paskah, Hari Kebangkitan Tuhan Yesus - 20 April 2025KHOTBAH MINGGU PASKAH - HARI KEBANGKITAN TUHAN YESUS, 20 April 2025 KEBANGKITAN...Read More...
-
Khotbah (2) Hari Kebangkitan Tuhan Yesus - Minggu Paskah – 20 April 2025KHOTBAH (2) HARI KEBANGKITAN TUHAN YESUS - MINGGU PASKAH – 20...Read More...
-
Khotbah (3) Hari Kebangkitan Tuhan Yesus - Minggu Paskah – 20 April 2025KHOTBAH (3) HARI KEBANGKITAN TUHAN YESUS - MINGGU PASKAH – 20...Read More...
- 1
- 2
- 3
- 4
Renungan
-
Khotbah Utube Membalas Kebaikan Tuhan Bagian 1Membalas Kebaikan Tuhan Bagian 1 Khotbah di RPK https://www.youtube.com/watch?v=WDjALZ3h3Wg Radio...Read More...
-
Khotbah Tahun Baru 1 Januari 2015Khotbah Tahun Baru 1 Januari 2015 Badan Pengurus Sinode Gereja Kristen...Read More...
-
Khotbah Minggu 19 Oktober 2014Khotbah Minggu 19 Oktober 2014 Minggu XIX Setelah Pentakosta INJIL...Read More...
- 1
Pengunjung Online
We have 35 guests and no members online