Sunday, January 12, 2025

Kabar dari Bukit Minggu 16 April 2023

Kabar dari Bukit

 KEBANGKITAN DAN JALAN BARU (Kis. 2:14a, 22-32)

 "Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; Engkau akan melimpahi aku dengan sukacita di hadapan-Mu" (Kis. 2:28)

 Salam dalam kasih Kristus.

 

Firman Tuhan bagi kita di hari Minggu ini adalah Kis. 2:14a, 22-32. Nas ini merupakan Khotbah Petrus setelah Tuhan Yesus bangkit dari kubur. Kebangkitan-Nya memberi semangat baru bagi murid untuk memberitakan Dia. Tadinya murid yang lesu darah, kini seolah memiliki kuasa baru. Dan ini dimulai oleh Petrus di kota Yerusalem.

 

Khotbah Petrus ini menjelaskan, Yesus yang ditentukan dan dinyatakan Allah kepada orang Israel dengan kekuatan, mukjizat dan tanda-tanda yang dilakukan-Nya, malah mereka salibkan dan bunuh (ay. 22-23). Tetapi Petrus mengutip Mazmur Daud (Mzm. 16:8-11), salib bukan lagi kutuk tetapi sebuah jalan yang mesti ditempuh. Allah Bapa “tidak membiarkan Orang Kudus-Mu melihat kebinasaan” (ay. 27). Ini sekaligus bukti bahwa orang percaya juga akan dibangkitkan! Haleluya.

 

Pendeta William Barclay, penulis buku seri terkenal berjudul Pemahaman Alkitab Setiap Hari, menjelaskan lima hal tentang nas minggu ini:

           pertama, salib bukanlah tindakan darurat melainkan rencana Allah;

           kedua, dengan penyaliban dan kebangkitan-Nya, kita semakin diteguhkan tentang pengorbanan dan kasih Allah;

           ketiga, penyaliban merupakan tindakan kejahatan yang menjijikan dan menakutkan, buah dari dosa (Kis. 2:23; 3:13; 4:10; 5:30);

           keempat, penyaliban dan kebangkitan adalah penggenapan nubuatan PL;

           kelima, kebangkitan menegaskan Yesus adalah pilihan dan Anak Allah (ay. 32).

 

Petrus mengatakan umat Yahudi telah melakukan kesalahan besar. Maka melalui nas ini kita belajar menghindari kesalahan yang membawa kita melakukan kejahatan serupa. Kita perlu belajar dan memahami orang lain terlebih dahulu, sebelum menghakimi apalagi menghukum langsung. Perbedaan selalu ada dalam hubungan manusia dan kehidupan, namun mencari solusi yang berbuah kebaikan, itu seni yang perlu ditemukan.

 

Menunda sehari berespon dan menghindari reaksi frontal adalah salah satu cara tidak terperosok dalam kesalahan besar. Sebagaimana perbedaan antara Rasul Paulus dan Petrus, Paulus kemudian mencari jalan baru, dengan membiarkan Petrus meneruskan misinya di kalangan umat Yahudi. Ia kemudian memilih pelayanan untuk orang bukan Yahudi dan melakukan tiga kali perjalanan ke seluruh kekaisaran Romawi; dan justru berbuah sangat lebat.

 

Selalu ada penyebab terjadinya perbedaan, dapat berawal dari salah pengertian, tidak sesuai harapan satu pihak, perbedaan nilai-nilai, irihati, kesombongan, terjadi krisis, kritik berlebihan dan prasangka (Yak. 4: 1-3). Ini biasanya timbul akibat sisi negatif persaingan, keangkuhan, amarah dan kebencian, harta, dan ada juga yang dari sononya suka ribut (Ams. 6:14; 10:12; 13:10; 15:18; Kel 22:9; 2Tim 2:23).

 

Melalui nas minggu ini kita diajak lebih bersemangat bercerita tentang Yesus dan berbuat kebaikan. Jika terjadi perbedaan pendapat atau cara yang membawa kepada perselisihan, langkahnya adalah memilih dengan bijak, dengan cara memisahkan diri seperti yang dilakukan Rasul Paulus, mengabaikan, atau menemukan kesamaan, bahkan membuat perbedaan menghasilkan kolaborasi.

 

Kebangkitan membuahkan kelahiran baru, bukan sekedar pertobatan yang hanya berbalik dari dosa. Melalui kelahiran baru, orang percaya menerima karakter rohani baru yang tercermin dalam perhatian, cara berpikir dan minat-orientasi baru serta kesiapan melayani Tuhan.

 

Kitab 2Korintus mengajar agar kita teguh dalam niat baik, berani dan konsisten, jujur dan berdasar fakta serta firman Tuhan, tidak lari dari masalah, lembut tegas dan disiplin. Dengan begitu kita akan menemukan jalan yang indah. Sebagaimana firman-Nya, “Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; Engkau akan melimpahi aku dengan sukacita di hadapan-Mu” (ay. 28).

Tuhan Yesus memberkati, amin.

Khotbah

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4

Renungan

Pengunjung Online

We have 1366 guests and no members online

Statistik Pengunjung

10568324
Hari Ini
Kemarin
Minggu Ini
Minggu Lalu
Bulan Ini
Bulan Lalu
Keseluruhan
53721
50442
53721
9908155
941897
1777712
10568324

IP Anda: 172.69.165.8
2025-01-12 15:01

Login Form